Minggu, 30 Januari 2011

Tantangan yang Dihadapi eBay di Tahun 2008

Pada tahun 1995 eBay pertama kali diluncurkan oleh Pierre Omidyar sebagai satu-satunya situs lelang di dunia. Situs ini merupakan salah satu pioner model bisnis lelang yang dilakukan secara on-line. Diawali oleh konsep untuk mempertemukan penjual dan pembeli dari barang tertentu yang sifatnya memiliki ketertarikan secara personal sehingga tidak ada pasar umum untuk barang tersebut, eBay ditujukan untuk kalangan terbatas di sekitar Teluk San Fransisco. Sebagai salah satu domain yang memberikan jasa pelelangan secara on line, eBay pada awalnya dikelola secara pribadi oleh Omidyar. Dia merancang bagaimana skema pelelangan antara penjual dan pembeli dapat berlangsung. Model bisnis yang baru ini langsung menarik perhatian dari banyak pihak, mulai dari kalangan bisnis hingga individu secara personal. Menghadapi pertumbuhan yang sangat signifikan ini, eBay bergeser dari bisnis yang pada awalnya dikelola secara pribadi menjadi bisnis yang membutuhkan pengelolaan secara profesional.

Misi yang dirumuskan oleh pengelola model bisnis ini cukup sederhana, yaitu “help the people trade practically anything on earth”. Sebagai suatu pioner model bisnis, memang tidak mudah untuk menjalankan eBay hingga mengalami pertumbuhan yang signifikan seperti yang diingkan pada awal berdirinya. Hal ini disebabkan oleh mulai bermunculannya model bisnis-model bisnis serupa yang menawarkan beberapa fitur alternatif dan inovatif. Model bisnis Omidyar ini diklasifikasikan berdasarkan tiga segmen yaitu, segmen marketplace, segmen payment dan segmen communication. Dari waktu ke waktu eBay menerapkan strategi bisnisnya di masing-masing segmen tersebut untuk meningkatkan pertumbuhan bisnis secara menyeluruh. Keinginan untuk meningkatkan pertumbuhan bisnis tersebut dilakukan dengan menerapkan strategi akuisisi untuk masing-masing segmen. eBay banyak melakukan akuisisi terhadap situs-situs lain yang dianggap dapat mendukung pertumbuhan bisnis mereka. Misalnya di segmen marketplace mereka mengakuisis beberapa situs belanja on line seperti Rent.com, Shopping.com, StubHub, dan sebagainya. Akuisisi besar-besaran ini oleh Michael E. Porter disebut sebagai The Growth Trap, yaitu strategi yang dipilih suatu bisnis untuk mencapai tingkat pertumbuhan yang diinginkan.

Pilihan tersebut pada kenyataannya dianggap gagal dalam bersinergi dengan strategi awal yang diterapkan mereka. Hal ini bisa dilihat dari pengakuan manajemen eBay mengenai akuisisi yang dilakukan terhadap Skype. Akuisisi Skype ini pada awalnya ditujukan untuk menunjang dan mempermudah segmen communication dalam praktik lelang on line tersebut. Namun, kenyataannya sinergi yang diinginkan sebagaimana dipertimbangkan pada awal akuisis tersebut tidak dapat diwujudkan oleh eBay. Akhirnya terpakasa eBay menjual kembali Skype pada tahun 2005 dengan harga yang jauh lebih rendah dibandingkan pada saat akuisisi.

Strategi akuisisi besar-besaran yang dilakukan oleh eBay juga ternyata banyak yang tidak sesuai dengen model bisnis yang dirumuskan pada awal mula situs tersebut diluncurkan. Strategi yang diharapkan mampu mendongkrak pertumbuhan eBay karena dengan akuisisi beberapa situs tersebut diyakini mampu menyediakan mekanisme yang semakin mempermudah proses pelelangan ternyata justru menjadi bumerang bagi mereka. Mereka tidak lagi berfokus pada misi yang dirumuskannya. Di saat menilai siapa saja yang menjadi pesaing bisnis eBay ternyata ditemukan bahwa banyak sekali pesaing bisnis mereka sehingga strategi yang harus mereka terapkan untuk menghadapi persaingan tersebut sulit untuk ditentukan. Tindakan eBay yang dimaksudkan sebagai kekuatan bisnis mereka karena ingin memberikan lebih banyak kemudahan kepada pembeli dan penjual justru menjadi kelemahan dan kekurangan mereka dalam menjalankan bisnisnya. Insiatif tersebut belakangan justru menuai protes dari para penjual karena posisi mereka menjadi lemah terhadap pembeli karena pada dasarnya inisiatif tersbut sifatnya lebih melindungi dan memudahkan pembeli, bukan penjual.

Kondisi yang seperti ini mengharuskan eBay untuk memetakan kembali strategi yang harus diberlakukan agar tujuan yang mereka inginkan bisa tercapai. Bila mereka terus membiarkan kondisi ini semakin memburuk maka semakin terlihat bahwa strategi yang dianut mereka akan membahayakan kelangsungan hidup bisnis eBay. Mereka harus kembali mengidentifikasi apa tujuan bisnis mereka, siapa pesaingnya dan bagaimana strategi atau tindakan-tindakan yang dipilih mampu bersinergi satu sama lain. Beberapa analis menyebutkan bahwa Amazon.com sebagai pesaing utama eBay pada beberapa tahun kedepan mampu merebut pangsa pasar yang saat ini dimiliki oleh eBay. Oleh karena itu, penting bagi eBay untuk mengubah strategi bisnis mereka dengan lebih memfokuskan pada apa yang sbenarnya mereka tawarkan. Hal ini dibutuhkan karena model bisnis seperti yang dilakukan oleh eBay beroperasi pada area yang senantiasa bertumbuh dari waktu ke waktu. Pengguna internet dari tahun ke tahun terus mengalami perkembangan yang signifkan. Sehingga tidak menutup kemungkinan akan banyak muncul pesaing-pesaing baru dengan model bisnis yang sama maupun yang berbeda yang menggunkan media internet tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar